
Prodi Teknik Sipil UNIPO Jalin Kerja Sama dengan Lapas Kelas IIB Pohuwato
POHUWATO – Program Studi Teknik Sipil Universitas Pohuwato secara resmi menjalin kerja sama dengan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pohuwato. Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan edukasi bagi warga binaan melalui pelatihan teknik sipil.
Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) berlangsung di kantor Lapas Kelas IIB Pohuwato, dihadiri oleh Kaprodi Teknik Sipil Universitas Pohuwato, Ir. Rudi, ST., MT, serta Kepala Lapas Kelas IIB Pohuwato, Tristiantoro Adi Wibowo, A.Md.IP., SH, Kamis (27/03/2025).
Dalam kerja sama ini, warga binaan akan mendapatkan pelatihan keterampilan teknik sipil yang dapat berguna setelah mereka menyelesaikan masa pembinaan.
Program pelatihan mencakup berbagai aspek, seperti konstruksi bangunan sederhana, teknik perbaikan infrastruktur, serta pengenalan dasar-dasar teknik sipil. Diharapkan, keterampilan yang diperoleh dapat membantu mereka memperoleh pekerjaan atau bahkan membuka usaha mandiri setelah bebas.
Kepala Lapas Kelas IIB Pohuwato, Tristiantoro Adi Wibowo, menyambut baik inisiatif ini. Menurutnya, program ini adalah langkah positif dalam memberikan keterampilan yang relevan dengan dunia kerja bagi warga binaan.
“Kami sangat menyambut baik kerja sama ini dan berharap bahwa program ini bisa memberikan manfaat nyata bagi warga binaan. Dengan keterampilan yang mereka dapatkan, mereka bisa lebih siap kembali ke masyarakat dan menjalani kehidupan yang lebih baik,” ujar Trisyriantoro.
Selain memberikan manfaat bagi warga binaan, program ini juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa Universitas Pohuwato untuk mendapatkan pengalaman belajar yang lebih luas.
“Mahasiswa Teknik Sipil dapat melakukan praktik lapangan di lingkungan Lapas, mengamati langsung kondisi infrastruktur yang ada, serta menerapkan ilmu yang mereka pelajari di bangku kuliah. Dengan demikian, mereka tidak hanya mendapatkan pengetahuan akademik tetapi juga pengalaman praktik yang berharga,” ungkapnya.
Kaprodi Teknik Sipil Universitas Pohuwato, Ir. Rudi, ST., MT, mengatakan, pihak universitas berkomitmen untuk terus mendukung program-program berbasis keterampilan di berbagai sektor.
“Kami ingin berkontribusi dalam meningkatkan program di berbagai sektor, termasuk keterampilan warga binaan melalui pendekatan akademik dan praktik lapangan,” kata Rudi.
Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa program ini memberikan manfaat ganda, baik bagi warga binaan maupun mahasiswa.
“Mahasiswa kami mendapatkan kesempatan untuk mengasah keterampilan mereka dalam kondisi nyata, sehingga dapat menambah wawasan dan pengalaman mereka,” jelas Rudi.
Kaprodi teknik Sipil ini berharap, Dengan adanya kerja sama ini, pelatihan dapat berjalan secara berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi semua pihak yang terlibat.
“Dengan adanya MoU ini, Prodi Teknik Sipil UNIPO dan Lapas Kelas IIB Pohuwato berkomitmen secara jangka panjang, agar warga binaan mendapatkan manfaat serta peluang lebih baik setelah mereka menyelesaikan masa pembinaan,” hatapnya// Humas.